PENILAIAN NON TES ( OBSERVASI, WAWANCARA, RUBRIK)

1.1.   PENILAIAN DALAM KELAS
Standar Kompetensi       :     1.     Memahami prosedur ilmiah untuk mempelajari benda-benda alam dengan menggunakan peralatan.
Kompetensi Dasar           :     1.1   Mendeskripsikan besaran pokok dan besaran turunan beserta satuan-nya.
Tujuan Pembelajaran     :     
Peserta didik dapat:
1.     Menjelaskan pengertian besaran dan satuan.
2.     Mengelompokkan besaran pokok dan besaran turunan.
3.     Menggunakan Satuan Internasional sesuai dengan besaran yang diukur dalam pengukuran dengan 
Ketelitian ( carefulness), ( NK, Ketelitian ( carefulness)
4.     Mengkonversi satuan panjang, massa dan waktu terhadap hasil pengukuran.             
5.     Memecahkan masalah yang berkaitan dengan besaran pokok dan besaran turunan dalam kehidupan 
sehari-hari.
Karakter siswa yang diharapkan :             
Disiplin ( Discipline )
Rasa hormat dan perhatian ( respect )
Tekun ( diligence )
Tanggung jawab ( responsibility )
Ketelitian ( carefulness)
Materi Pembelajaran            :       Besaran dan Satuan
Penilaian yang digunakan    :
A.    Observasi
Alasan menggukan observasi sebagai alat penilain Non Tes karena observasi mempunyai beberapa kebaikan, antara lain:
1.    Observasi dapat memperoleh data sebagai aspek tingkah laku anak.  
2.    Dalam observasi memungkinkan pencatatan yang serempak dengan terjadinya suatu gejala atau kejadian yang penting 
3.    Observasi dapat dilakukan untuk melengkapi dan mencek data yang diperoleh dari teknik lain, misalnya wawancara atau angket 
4.    Observer tidak perlu mengunakan bahasa untuk berkomunikasi dengan objek yang diamati, kalaupun menggunakan, maka hanya sebentar dan tidak langsung memegang peran.
Instrumen yang digunakan dalam observasi diantaranya berupa check list, rating scale, dan lain-lain.

Contoh rating scale
Kelompok                     : Tujuh
Nama Siswa                  : Dimas Hidayatullah
Kelas/ Nomor Presensi : Xa/39
Sikap yang dinilai
Hasil
5
4
3
2
1
1.      Memperhatiakan penjelasan guru


x


2.      Tidak gaduh  ketika pelajaran dilaksanakan

x



3.      Mengerjakan tugas yang diberikan guru
x




4.      Keaktifan dalam bertanya maupun menjawab pertanyaan
x




Keterangan:
Kriteria rubrik yang dapat digunakan:
Skor
Kriteria
1
Tidak pernah
2
Jarang
3
Kadang - kadang
4
Sering
5
Selalu

B.  Wawancara
Alasan menggukan wawancara sebagai alat penilain Non Tes karena wawancara mempunyai beberapa kebaikan, antara lain:
1.      Wawancara dapat memberikan keterangan keaadan pribadi hal ini tergantung pada hubungan baik antara pewawancara dengan objek
2.      Wawancara dapat dilaksanakan untuk setiap umur dan mudah dalam pelaksaannya
3.      Wawancara dapat dilaksanakan serempak dengan observasi
4.      Data tentang keadaan individu lebih banyak diperoleh dan lebih tepat dibandingkan dengan observasi dan angket.
5.      Wawancara dapat menimbulkan hubungan yang baik antara si pewawancara dengan objek.

Contoh Wawancara
Tujuan             : Memperoleh informasi mengenai cara belajar siswa dirumah
Bentuk                        : Bebas
Responden      : Siswa yang memperoleh prestasi yang tinggi.
Nama siswa     : Dimas Hidayatullah
Kelas               : Xa
Jenis kelamin   : Laki-laki
Pertanyaan      :
1.      Apakah Dimas mengalami kesulitan memahami petunjuk baik arahan dari guru atau petunjuk dari dalam LKS?
2.      Pada saat mengalami kesulitan apakah Dimas berusaha betanya kepada teman lain atau kepada guru ?
3.      Apakah bimbingan guru selalu dibutuhkan Dimas agar dapat memahami materi pelajaran?
4.      Apakah Dimas mempunyai buku paket atau referensi yang berhubungan dengan materi yang sedang dibahas?
5.      Apakah Dimas selalu mengerjakan tugas-tugas dari guru ?
6.      Apakah materi pelajaran dirasakan Dimas ada manfaatnya dalam kehidupannya kelak ?
7.      Apakah Dimas di luar jam ataupun di rumah berusaha belajar dengan teman yang lain?
8.      Apakah menurut Dimas lingkungan di sekolah (di dalam dan di luar kelas) kondusif untuk belajar?
9.      Apakah orang tua siswa di rumah menyuruh untuk belajar?
10.  Apakah Dimas mempunyai keinginan untuk keluar dari kesulitan yang dihadapinya ?

Rubrik yang dapat digunakan:
Skor 1-5
Skor
Kriteria
1
Jawaban dari semua pertanyaan menunjukkan bahwa siswa tidak berminat belajar di sekolah maupun di rumah
3
Jawaban dari siswa menunjukkan bahwa siswa hanya berminat belajar di sekolah atau di rumah saja
5
Jawaban dari semua pertanyaan menunjukkan bahwa siswa sangat berminat belajar di sekolah maupun di rumah


1.2.   PENILAIAN DALAM LABORATORIUM

Standar Kompetensi       :     1.     Dapat melakukan pengukuran dengan menggunakan alat ukur
Kompetensi Dasar           :     1.1   Dapat melakukan pengukuran dengan menggunakan alat ukur (penggaris, jangka sorong, mikrometer sekrup)
Tujuan Pembelajaran     :     Peserta didik dapat:
1.      Menggunakan jangka sorong dengan baik dan benar
2.      Menggunakan mikromete sekrup dengan baik dan benar
Karakter siswa yang diharapkan :              
Disiplin ( Discipline )
Rasa hormat dan perhatian ( respect )
Tekun ( diligence )
Tanggung jawab ( responsibility )
Ketelitian ( carefulness)
Materi Pembelajaran            :       Besaran dan Satuan (Pengukuran)
Alat dan Bahan                     :      
1.      Penggaris
2.      Jangka sorong
3.      Mikrometer sekrup
4.      Pensil
Penilaian yang digunakan    :
A.  Observasi
Alasan menggukan observasi sebagai alat penilain Non Tes karena observasi mempunyai beberapa kebaikan, antara lain:
  • Observasi dapat memperoleh data sebagai aspek tingkah laku anak.  
  • Dalam observasi memungkinkan pencatatan yang serempak dengan terjadinya suatu gejala atau kejadian yang penting 
  • Observasi dapat dilakukan untuk melengkapi dan mencek data yang diperoleh dari teknik lain, misalnya wawancara atau angket 
  • Observer tidak perlu mengunakan bahasa untuk berkomunikasi dengan objek yang diamati, kalaupun menggunakan, maka hanya sebentar dan tidak langsung memegang peran.
Instrumen yang digunakan dalam observasi diantaranya berupa check list, rating scale, dan lain-lain.

Contoh rating scale
Kelompok                     : Dua
Nama Siswa                  : Vandi Arvind
Kelas/ Nomor Presensi : Xa/93
Proses Sains
Hasil
5
4
3
2
1
Sikap yang dinilai:





1)      Peminjaman alat dan bahan


x


2)      Persiapan alat dan bahan

x



3)      Motivasi untuk mencoba melakukan pengukuran
x




4)      Motivasi untuk bertanya


x


5)      Kedisiplinan saat praktikum dilaksanakan
x




6)      Ketepatan dalam pangambilan data
x




7)      Pengembalian alat dan bahan

x



Keterangan: Beri tanda (x)pada kolom yang sesuai 5: sangat baik, 4: baik, 3: cukup, 2: kurang, 1: sangat kurang.

Rubrik yang dapat digunakan:
Misalnya pada poin 3 ; Motivasi untuk mencoba melakukan pengukuran
Skor yang digunakan 1 - 5
Skor
Kriteria Penilaian
1
Siswa tidak memperhatikan penjelasan guru dan tidak melakukan pengukuran
2
Siswa memperhatikan penjelasan guru, tetapi tidak melakukan pengukuran setelah diminta oleh guru
3
Siswa melakukan pengukuran tanpa memperhatikan penjelasan guru terlebih dahulu
4
Siswa memperhatikan penjelasan guru, dan melakukan pengukuran setelah diminta oleh guru
5
Siswa memperhatikan penjelasan guru dan berinisiatif untuk mencoba melakukan pengukuran

B.  Wawancara
Alasan menggukan wawancara sebagai alat penilain Non Tes karena wawancara mempunyai beberapa kebaikan, antara lain:
1)      Wawancara dapat memberikan keterangan keaadan pribadi hal ini tergantung pada hubungan baik antara pewawancara dengan objek
2)      Wawancara dapat dilaksanakan untuk setiap umur dan mudah dalam pelaksaannya
3)      Wawancara dapat dilaksanakan serempak dengan observasi
4)      Data tentang keadaan individu lebih banyak diperoleh dan lebih tepat dibandingkan dengan observasi dan angket.
5)      Wawancara dapat menimbulkan hubungan yang baik antara si pewawancara dengan objek.



Contoh Wawancara
Tujuan             : Memperoleh informasi mengenai sikap siswa saat praktikum
Bentuk                        : Bebas
Responden      : Siswa yang mengikuti praktikum
Nama siswa     : Shanto Sunarto
Kelas               : Xa
Jenis kelamin   : Laki-laki
Pertanyaan      :
1.      Apa sajakah alat dan bahan yang digunakan dalam praktikum?
2.      Bagaimana cara menggunakan alat - alat pengukuran pada praktikum kali ini?
3.      Bagaimana cara membaca hasil pengukuran tersebut?
4.      Berapa tingkat ketelitian pengukuran dengan menggunakan alat - alat tersebut?
5.      Apa kesimpulan yang didapatkan setelah melakukan pengukuran?

Rubrik yang dapat digunakan:
Skor 1 - 5
Skor
Kriteria
0
Siswa tidak dapat menjawab semua pertanyaan dengan tepat
1
Siswa dapat menjawab satu pertanyaan dengan tepat
2
Siswa dapat menjawab dua pertanyaan dengan tepat
3
Siswa dapat menjawab tiga pertanyaan dengan tepat
4
Siswa dapat menjawab empat pertanyaan dengan tepat
5
Siswa dapat menjawab semua pertanyaan dengan tepat


Comments

Unknown said…
cara penilaiannya gimana?
Tary's Blog said…
IJIN COPAS YA MKSH

Popular Posts